Minggu, 15 Februari 2015

Contoh Skripsi Computer Science:Perancangan Sistem Penyewaan Aula Dan Katering Pada Asrama Haji Embarkasi

Contoh Skripsi Computer Science:Perancangan Sistem Penyewaan Aula Dan Katering Pada Asrama Haji Embarkasi


BAB PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Asrama haji Embarkasi adalah salah satu sistem pelayanan penyewaan jasa yang memberikan pelayanan kepada masyarakat seperti penyewaan aula yang digunakan untuk acara Pesta, Akat Nikah, Rapat. Pemrosesan sistem penyewaan aula pada Asrama Haji Embarkasi pada saat ini masih menggunakan sistem manual yang tentunya memiliki kelemahan seperti pemrosesan data yang kurang akurat dan tepat hingga memperlambat kinerja dalam pemrosesan data. Pengolahan data merupakan salah satu hal yang penting diperhatikan khsnya dalam prosesnya. Pengolahan secara manual akan lebih membutuhkan banyak waktu. Meskipun Asrama Haji sudah menggunakan komputer untuk mengolah berbagai permasalahan kerja yang ada di lingkungan perusahaan tetapi pada pengolahan data penyewaan aula dan katering masih menggunakan sistem manual dengan memakai Microsoft Excel untuk penginputan data. Sistem pengolahan data penyewaan aula dan katering belum menggunakan software yang dilengkapi database ataupun program yang membuat suatu dokumen. Untuk memperlancar pemrosesan sistem penyewaan aula dan katering perlu adanya suatu sistem yang terkomputerisasi tentang data-data pemakai jasa agar kegiatan berjalan dengan lancar. Karena kegiatan ini masih manual akibatnya pekerjaan memakan waktu lama, maka dalam hal ini mencoba mengunakan bahasa pemrograman untuk membantu dalam melaksanakan tugas-tugas khsnya penggunaan komputerisasi dan penggunaan sistem ini dapat mencapai tujuan yang cukup efektif dan efisien. Berdasarkan permasalahan diatas maka Asrama Haji memerlukan suatu sistem secara komputerisasi yang lebih sesuai dengan kebutuhannya yang dapat membantu menyampaikan informasi yang lebih cepat dan efisien dalam mengolah data-data. Untuk mengatasi masalah tersebut maka dibuat suatu judul Perancangan Sistem Informasi Penyewaan Aula dan Katering Pada Asrama Haji Embarkasi . 1.2 Rumusan Masalah Dalam pemorosesan dan pembuatan sistem informasi terhadap penyewaan aula dan katering pada Asrama Haji Embarkasi sering mengalami kendala karena masih menggunakan sistem manual. Keterlambatan dan ketidak akuratan data-data pelanggan sering menjadi permasalahan. Oleh karena itu dibutuhkan perancangan sistem penyewaan aula dan katering yang lebih praktis, cepat, dan efesien. 1.2.1 Batasan Masalah Agar pembahasan lebih terarah maka dalam penulisan Tugas Akhir ini juga diberi batasan masalah, antara lain : 1. Permasalahan yang akan dibahas hanya mengenai Penyewaan Aula dan Katering. 2. Program yang dirancang menggunakan Visual Basic sebagai pengolahan data, program Microsoft Access sebagai pembuat database, dan program Cristal Report untuk membuat laporan. 1.3 Tujuan Adapun tujuan penelitian ini dilakukan adalah sebagai berikut: 1. Untuk membuat sistem informasi penyewaan aula pada Asrama Haji Embarkasi yang dapat membantu memudahkan sistem penyewaan pada perusahaan. 2. Untuk membuat sistem informasi yang lebih cepat dan akurat dalam menginformasikan data pemakai jasa dan data-data aula yang akan digunakan pada Asrama Haji Embarkasi . 1.4 Kontribusi Penelitian Adapun Manfaat dari penulisan Tugas Akhir ini adalah sebagai berikut : 1. Dapat merancang sistem informasi pada Asrama Haji sesuai dengan kebutuhan perusahaan. 2. Memberi alternative bagi pihak asrama haji selama mengatasi kesulitan yang dialami dalam mengo lah sistem informasi penyewaan aula. 3. Dapat mengatasi kelemahan dari sistem yang sedang dipakai saat ini. 4. Agar sistem informasi yang dibuat dapat dipergunakan oleh perusahaan dengan baik. 5. Untuk menambah ilmu pengetahuan dalam pembuatan sistem informasi baik dalam teori maupun praktek. 6. Sebagai bahan perbandingan bagi pemimpin asrama haji dalam mengambil keputusan untuk menentukan sistem mana yang akan digunakan. 7. Untuk memperaktekkan secara langsung teori yang telah diperoses dalam bangku perkuliahan dan dapat membantu menjelaskan masalah yang dihadapi oleh Asrama Haji Embarkasi . 8. Sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan pendidikan program Diploma-III di UNIVERSITAS SUMATERA UTARA 9. Untuk menambah wawasan tentang konsep penelitian dengan penerapan suatu sistem komputer guna penyelesaian persoalan yang dihadapi dalam penanganan sistem informasi penyewaaan aula. 1.5 Metodologi Penelitian Pada metodologi penelitian ini, tahapan/ langkah-langkah yang saya lakukan untuk menyelesaikan masalah ini adalah sebagai berikut: 1. Pengajuan surat riset pada pihak Asrama Haji Embarkasi agar saya diizinkan untuk melakukan riset. 2. Pengumpulan data-data dan informasi yang menyangkut masalah yang ada pada Asrama Haji Embarkasi . 3. Melakukan tanya jawab kepada salah satu pegawai Asrama Haji Embarkasi guna melengkapi data-data dalam penelitian ini. 4. Memahami segala bentuk permasalahan dalam penelitian ini. 5. Pembuatan konsep agar mempermudah perancangan sistem ini.Contoh Skripsi Computer Science:Perancangan Sistem Penyewaan Aula Dan Katering Pada Asrama Haji EmbarkasiDownloads Versi PDF >>>>>>>Klik DisiniArtikel terkait skripsi diantaranya : Judul judul skripsi,contoh judul skripsi, contoh skripsi,contoh proposal,download skripsi, proposal skripsi, Kumpulan Contoh skripsi, contoh artikel, contoh makalah,proposal penelitian, karya tulis, judul seminar akuntansi, proposal tentang, beasiswa disertasi, laporan ta, tugas ta, tesis akuntansi keuangan, tesis kesehatan, proposal tesis akuntansi, contoh-contoh tesis, tesis gratis, tesis contoh, contoh bab 1 tugas akhir, kumpulan tugas akhir akuntansi, proposal pengajuan tugas akhir, contoh laporan tugas akhir akuntansi, judul tugas akhir jurusan akuntansi.

Share

& Comment

0 komentar:

Posting Komentar

 

Copyright © 2015 Jual Skripsi Eceran™ is a registered trademark.

Designed by Templateism. Hosted on Blogger Platform.